AchehNetwork.com – Kecelakaan tragis kembali terjadi di ruas jalan Takengon-Bireuen, tepatnya di Kampung Jamur Ujung, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten Bener Meriah, Selasa pagi, 24 September 2024, sekitar pukul 07.30 WIB.
Kecelakaan ini melibatkan sebuah truk Isuzu Dump Truck dan sepeda motor, yang mengakibatkan seorang korban jiwa.
Peristiwa nahas ini melibatkan truk Isuzu Dump Truck BL 8578 GB yang dikemudikan oleh Rasidan (52), warga Aceh Tengah, dan sepeda motor Honda Scorpio BL 5764 GI yang dikendarai Marwan Aprianza (20), warga Aceh Tengah.
Menurut keterangan resmi dari Polres Bener Meriah yang disampaikan melalui Kasi Humas, Ipda Eriadi, kecelakaan terjadi saat truk melaju dari arah Bireuen menuju Takengon.
Ketika berusaha menyalip kendaraan lain di depannya, truk tersebut berpapasan dengan sepeda motor Honda Scorpio yang dikendarai oleh Marwan di tikungan.
Pengendara motor diduga kehilangan kendali dan menabrak bagian depan truk.
Marwan Aprianza mengalami luka parah dan dinyatakan meninggal di tempat kejadian.
Sementara pengemudi truk, Rasidan, tidak mengalami cedera, namun kini sedang diperiksa lebih lanjut oleh pihak kepolisian.
Kasus ini sedang dalam penyelidikan oleh Satuan Lalu Lintas Polres Bener Meriah.
Jalan Takengon-Bireuen sendiri memang dikenal sebagai salah satu ruas jalan yang rawan kecelakaan, terutama di area tikungan yang membutuhkan kewaspadaan tinggi dari para pengendara.***
Editor : ADM Acheh Network