PKS dan NasDem Resmi Usung Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal untuk Pilwalkot Banda Aceh 2024 - Acheh Network

PKS dan NasDem Resmi Usung Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal untuk Pilwalkot Banda Aceh 2024

Selasa, 20 Agustus 2024 - 14:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PKS, NasDem, Teuku Irwan Djohan, Khairul Amal
PKS dan NasDem Resmi Usung Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal untuk Pilwalkot Banda Aceh 2024

AchehNetwork.com – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal, menghadiri acara Konsolidasi Nasional Calon Kepala Daerah yang digelar oleh PKS di Gedung ICE BSD, Tangerang, Banten, pada Selasa, 20 Agustus 2024. 

Acara ini menjadi momen penting bagi pasangan calon kepala daerah yang diusung PKS untuk Pilkada Serentak 2024, di mana Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS menyerahkan formulir persetujuan B1 KWK kepada 368 bakal calon.

Surat Keputusan (SK) B1 KWK ini diberikan kepada para calon gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota yang akan berlaga di Pilkada mendatang. 

Dari total 368 SK yang diserahkan, sebanyak 31 SK diberikan kepada calon gubernur, 272 SK untuk calon bupati, dan 65 SK untuk calon wali kota.

Teuku Irwan Djohan dan Khairul Amal secara resmi menerima SK tersebut dari Presiden PKS, Ahmad Syaikhu. 

Baca Juga :  Wacana Pemekaran Provinsi di Sulawesi: 5 Calon Provinsi Baru yang Siap Muncul di Peta Baru Nusantara

Penyerahan ini juga didampingi oleh Bendahara PKS, Mahfudz Abdurrahman; Ketua DPP PKS BPW Sumbagut, Tifatul Sembiring; Ketua DPW PKS Aceh, Tgk. Makhyaruddin Yusuf; serta Ketua dan Sekretaris DSW PKS Aceh, Surianto Sudirman dan Afrial Hidayat.

Proses penyerahan SK juga dihadiri oleh sejumlah petinggi PKS Banda Aceh, termasuk Ketua DPD PKS Banda Aceh, Farid Nyak Umar; Ketua MPD PKS Banda Aceh, Irwansyah; Sekretaris DPD PKS, Zulfikar Abdullah; dan Bendahara PKS Banda Aceh, Tati Meutia Asmara, serta Ketua dan Sekretaris Fraksi PKS DPRK Banda Aceh, Tuanku Muhammad dan Devi Yunita. 

Mereka bersama-sama mengikuti arahan dari Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, dan Ketua Majelis Syura PKS, Habib Salim Segaf Al-Jufri.

Dalam sambutannya, Ahmad Syaikhu menegaskan komitmen PKS untuk mendukung penuh pasangan calon kepala daerah yang mereka usung. 

Ia menekankan bahwa PKS akan menggerakkan seluruh struktur dan kadernya untuk bekerja keras demi memenangkan Pilkada 2024. 

“PKS akan berjuang secara totalitas, memastikan tahapan Pilkada 2024 berjalan demokratis, aman, damai, dan lancar,” tegas Ahmad Syaikhu.

Baca Juga :  Penemuan Mayat Bayi Laki-Laki di Sungai Ulu Aih Gayo Lues, Diduga Dibuang Orang Tuanya

Ketua DPD PKS Banda Aceh, Farid Nyak Umar, juga menyampaikan bahwa dengan diterimanya SK dari Presiden PKS, PKS Banda Aceh bersama Partai NasDem secara resmi mengusung pasangan Teuku Irwan Djohan (IrJo) dan Khairul Amal sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh. 

Sebelumnya, pada 19 Agustus 2024, pasangan IrJo-Khairul Amal juga telah menerima SK dari DPP Partai NasDem yang diserahkan oleh Ketua DPW Partai NasDem Aceh, Irsan Sosiawan, di Jakarta.

“Hari ini, PKS bersama NasDem resmi mengusung IrJo-Khairul Amal sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh untuk Pilwalkot pada 27 November 2024,” ujar Farid. Ia juga menambahkan bahwa PKS dan NasDem akan segera membentuk Tim Pemenangan bersama dan mempersiapkan deklarasi calon serta pendaftaran ke Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Banda Aceh.

“Sesuai arahan Ketua DPW PKS Aceh, kita akan segera membentuk dan menyusun program-program pemenangan. Langkah pertama yang akan kita lakukan adalah mempersiapkan pendaftaran dan deklarasi calon,” tutup Farid.***

Artikel Terkait

Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok
Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar
Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas
Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya
Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025
Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”
Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun
Bèrèh… Mualem Dorong Investasi untuk Buka Lapangan Kerja di Aceh Utara, Pabrik Akan Dibangun di Lhokseumawe

           
Konten berikut adalah iklan platform MGID, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut
Konten berikut adalah iklan platform Recreativ, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut

Artikel Terkait

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:15 WIB

Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok

Minggu, 19 Januari 2025 - 19:03 WIB

Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar

Sabtu, 18 Januari 2025 - 14:03 WIB

Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas

Selasa, 14 Januari 2025 - 23:21 WIB

Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya

Selasa, 14 Januari 2025 - 21:56 WIB

Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025

Minggu, 12 Januari 2025 - 18:48 WIB

Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”

Sabtu, 11 Januari 2025 - 21:14 WIB

Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun

Rabu, 8 Januari 2025 - 18:55 WIB

Bèrèh… Mualem Dorong Investasi untuk Buka Lapangan Kerja di Aceh Utara, Pabrik Akan Dibangun di Lhokseumawe

Berita Terkini