KPAI Siap Dampingi Lima Remaja yang Ejek Palestina di Restoran Cepat Saji: Mereka Ketakutan dan Menyesali - Acheh Network

KPAI Siap Dampingi Lima Remaja yang Ejek Palestina di Restoran Cepat Saji: Mereka Ketakutan dan Menyesali

Jumat, 14 Juni 2024 - 15:50 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palestina, remaja hina palestina
5 Remaja yang ejek Palestina/



AchehNetwork.com – Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) bersama Dinas Pendidikan DKI Jakarta akan mendampingi lima remaja perempuan yang terlibat dalam insiden viral mengejek Palestina di sebuah restoran cepat saji. 
“Pendampingan akan dilakukan oleh KPAI dan konselor dari Dinas PPAPP. Kami akan selalu mendampingi,” ujar Plt Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Budi Awaludin, di Jakarta, Rabu (12/6).
Budi juga menjelaskan bahwa pihak kepolisian telah berkoordinasi dengan orang tua lima remaja tersebut untuk memastikan perlindungan di lingkungan rumah mereka. 
“Kami melakukan pembinaan untuk para siswa di sekolah, guru, dan orang tua. Tujuannya adalah mencegah perundungan terhadap mereka di sekolah,” tambahnya.
Kelima remaja tersebut diminta melapor kepada guru konseling untuk mendapatkan pembinaan, pemulihan mental, dan edukasi tentang penggunaan platform digital.
 “Mereka sangat menyesal. Kami telah memanggil mereka dan mereka menangis, takut, dan meminta bantuan kami terkait masalah ini. Mereka benar-benar menyesali perbuatannya,” ungkap Budi.
Sebelumnya, video yang menampilkan empat remaja perempuan mengejek Palestina sembari menyantap makanan di restoran cepat saji menjadi viral di media sosial, dan mendapat kecaman dari berbagai pihak. 
Salah satu yang terlibat adalah siswi SMPN 216 Jakarta yang merekam insiden tersebut. 
Dinas Pendidikan Pemprov DKI Jakarta kemudian memutuskan untuk memanggil mereka.
 “Kami akan memfasilitasi pemanggilan mereka. Disdik juga akan meminta agar mereka meminta maaf,” ujar Budi pada Selasa (11/6).***
Sumber: CNN Indonesia
Baca Juga :  Sidang Dakwaan Kasus Korupsi Pengamanan Pantai Telaga Tujoh Langsa: Empat Terdakwa Dihadapkan di Pengadilan Tipikor Banda Aceh

Artikel Terkait

BI Cabut Uang Rupiah Ini di 2025! Segera Tukarkan Sebelum Terlambat!
Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok
Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar
Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas
Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya
Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025
Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”
Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun

           
Konten berikut adalah iklan platform MGID, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut
Konten berikut adalah iklan platform Recreativ, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut

Artikel Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 10:19 WIB

BI Cabut Uang Rupiah Ini di 2025! Segera Tukarkan Sebelum Terlambat!

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:15 WIB

Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok

Minggu, 19 Januari 2025 - 19:03 WIB

Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar

Sabtu, 18 Januari 2025 - 14:03 WIB

Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas

Selasa, 14 Januari 2025 - 23:21 WIB

Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya

Selasa, 14 Januari 2025 - 21:56 WIB

Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025

Minggu, 12 Januari 2025 - 18:48 WIB

Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”

Sabtu, 11 Januari 2025 - 21:14 WIB

Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun

Berita Terkini