Satresnarkoba Polresta Banda Aceh Gagalkan Peredaran Miras di Bulan Suci Ramadhan, 74 Botol Disita - Acheh Network

Satresnarkoba Polresta Banda Aceh Gagalkan Peredaran Miras di Bulan Suci Ramadhan, 74 Botol Disita

Jumat, 15 Maret 2024 - 08:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Miras
Gambar hanya ilustrasi/


Banda Aceh, AchehNetwork.com – Seiring dengan mendekatnya bulan suci Ramadhan, Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polresta Banda Aceh berhasil menggagalkan upaya peredaran minuman keras (miras) dengan mengamankan 74 botol dari berbagai merek di wilayah Banda Aceh.
Kapolresta Banda Aceh, Kombes Fahmi Irwan Ramli, melalui Kasat Narkoba, AKP Ferdian Chandra, menyampaikan hal tersebut dalam kegiatan Jumat Curhat di Warkop Hanakaru, Ujung Pancu, Kamis (14/4/2024) malam.
AKP Ferdian Chandra menjelaskan bahwa ada 11 orang tersangka yang berhasil diamankan dari tujuh lokasi penjualan miras tersebut.
“Barang bukti miras yang kami amankan ini ditemukan mulai dari sepekan sebelum Ramadhan hingga selama bulan suci itu sendiri,” ujar Ferdian.
Lebih lanjut, Ferdian menambahkan bahwa salah satu dari tersangka yang berhasil ditangkap masih menggunakan pakaian koko setelah pulang dari ibadah tarawih.
“Salah satu tersangka bahkan masih mengenakan baju koko setelah selesai shalat tarawih. Penangkapan dilakukan dengan metode undercover, di mana petugas menyamar sebagai pembeli,” ungkapnya.
Ternyata, para pelaku ini memperoleh miras tersebut langsung dari Medan, Sumatera Utara. 
Namun, keterbatasan pasokan dari luar Aceh membuat mereka harus berhati-hati.
“Mungkin mereka sudah belajar dari pengalaman tahun sebelumnya, menyadari bahwa operasi penertiban selama Ramadhan semakin intens,” jelasnya.
Adapun lokasi penjualan miras yang diamankan meliputi Lueng Bata, Lamdom, Kampung Mulia, Kampung Ateuk Pahlawan, Tanggul Beurawe, Simpang Mesra, dan Jalan Tgk Kaye Jatoh.
“Fokus kami saat ini adalah proses hukum terhadap para pelaku, yang akan kami jerat dengan qanun jinayat,” tandasnya.(*)
Sumber: Serambinews.com
Baca Juga :  Tercium Bau Amis, Penyiar Radio di Banda Aceh Ditemukan Tewas di Kamar Kos

Artikel Terkait

BI Cabut Uang Rupiah Ini di 2025! Segera Tukarkan Sebelum Terlambat!
Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok
Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar
Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas
Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya
Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025
Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”
Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun

           
Konten berikut adalah iklan platform MGID, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut
Konten berikut adalah iklan platform Recreativ, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut

Artikel Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 10:19 WIB

BI Cabut Uang Rupiah Ini di 2025! Segera Tukarkan Sebelum Terlambat!

Jumat, 24 Januari 2025 - 21:15 WIB

Nasib Mira Ulfa Selebgram Aceh Usai Viral Baca Basmalah dengan Musik DJ: Pilih Jalani Pembinaan dan Tutup Akun TikTok

Minggu, 19 Januari 2025 - 19:03 WIB

Mendagri Tegaskan Penyelesaian Masalah Tenaga Honorer Tahun 2025: Non-ASN Ilegal dan Tak Akan Dibayar

Sabtu, 18 Januari 2025 - 14:03 WIB

Fenomena Wanita Nongkrong Hingga Larut Malam Sambil Merokok di Banda Aceh Menghilangkan Kearifan Lokal, DPRK Minta Tindakan Tegas

Selasa, 14 Januari 2025 - 23:21 WIB

Berikut PNS yang Tidak Mendapatkan THR dan Gaji Ke-13 Tahun 2025 Beserta Jadwal Pencairannya

Selasa, 14 Januari 2025 - 21:56 WIB

Kesempatan Emas untuk Pemuda Aceh: Kodam IM Buka Pendaftaran Tamtama TNI AD 2025

Minggu, 12 Januari 2025 - 18:48 WIB

Menteri Agama Nasaruddin Dukung MK Tolak Penghapusan Kolom Agama di KTP: “Tanpa Ini, Masyarakat Bisa Kacau”

Sabtu, 11 Januari 2025 - 21:14 WIB

Los Angeles: Dari Kota Impian “Surga Dunia” Menjadi “Neraka Dunia”, Kerugian Hampir 1000 Triliun

Berita Terkini