Penambangan Ilegal Galian C di Trumon Timur, Aceh Selatan Dihentikan Polisi: Langkah Tegas untuk Lindungi Lingkungan - Acheh Network

Penambangan Ilegal Galian C di Trumon Timur, Aceh Selatan Dihentikan Polisi: Langkah Tegas untuk Lindungi Lingkungan

Kamis, 15 Juni 2023 - 23:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

penambangan ilegal
Penambangan Ilegal. (Foto: Ist)

ACEH SELATAN – Satu lagi kasus penambangan ilegal jenis galian C berhasil dihentikan oleh Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Kepolisian Daerah (Polda) Aceh. Penambangan ilegal ini terjadi di wilayah Trumon Timur, Kabupaten Aceh Selatan pada Ahad lalu.

Tindakan ini dilakukan sebagai upaya untuk mencegah kerusakan lingkungan yang dapat ditimbulkan oleh aktivitas tersebut.
Kasubdit IV Tipidter, AKBP Muliadi, menyatakan bahwa penutupan penambangan ini dilakukan berdasarkan informasi yang diterima dari masyarakat yang merasa resah dengan kegiatan tambang yang diduga dilakukan secara ilegal.
Selain itu, pihak kepolisian juga berhasil mengamankan satu unit ekskavator sebagai bukti dari pelanggaran tersebut.
“Dalam hal ini, kami juga melakukan pemeriksaan terhadap beberapa orang saksi,” ujar Muliadi dalam keterangan tertulisnya pada Kamis, 15 Juni 2023.
Muliadi juga mengimbau masyarakat agar tidak melakukan aktivitas penambangan tanpa adanya izin resmi atau secara ilegal. Dia meminta agar masyarakat ikut serta dalam mendukung penegakan hukum yang dilakukan oleh pihak kepolisian guna melindungi lingkungan dari bahaya penambangan ilegal yang dapat berdampak negatif.
“Kami menghimbau agar masyarakat yang ingin melakukan aktivitas penambangan untuk mematuhi prosedur izin sesuai dengan aturan yang berlaku,” tambahnya.
Dengan langkah tegas dan penindakan terhadap penambangan ilegal ini, diharapkan masyarakat dapat semakin sadar akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan dan mematuhi peraturan yang berlaku. Semua pihak diharapkan dapat bekerjasama untuk menghindari kerusakan lingkungan yang dapat berdampak buruk bagi kehidupan kita di masa depan.(*)
Baca Juga :  7 Poin Misi Utama Mualem-Dek Fadh untuk Aceh: Muzakir Manaf dan Fadhlullah Ingin Jadikan Aceh Pusat Islam di Asia Tenggara

Artikel Terkait

4 Pulau Aceh Dipindahkan ke Sumut? Azhari Cage & Pakar Ungkap Fakta Mengejutkan!
Senator Aceh Desak Presiden Pecat Mendagri, Polemik Empat Pulau Kian Memanas
4 Uang Kertas Lawas Ini Resmi Ditarik BI, Yuk Cek Dompet dan Celengan Kamu!
26 Tahun Penantian, Provinsi ALA Segera Terwujud? Moratorium Dicabut, Waktunya Gayo, Alas, Singkil, dan Subulussalam Bangkit!
Moratorium Dicabut, Kabupaten Aceh Raya Siap Lahir: 7 Kecamatan Menanti Pemekaran!
PT Rafautar Klarifikasi Pemberitaan Bohong Penumpang, Wartawan Aceh Timur Minta Ditindak Tegas
3.000 ASN di Aceh Utara Belum Terima TPP Selama 3 Bulan, Pemkab Masih Tunggu Persetujuan Kemendagri
Penyelundupan 98 Kg Sabu di Aceh Gagal Total, Polisi Tangkap 3 Pemasok Jaringan Internasional

           
Konten berikut adalah iklan platform MGID, media kami tidak terkait dengan materi konten tersebut

Artikel Terkait

Sabtu, 14 Juni 2025 - 15:47 WIB

4 Pulau Aceh Dipindahkan ke Sumut? Azhari Cage & Pakar Ungkap Fakta Mengejutkan!

Sabtu, 14 Juni 2025 - 11:09 WIB

Senator Aceh Desak Presiden Pecat Mendagri, Polemik Empat Pulau Kian Memanas

Minggu, 4 Mei 2025 - 20:50 WIB

4 Uang Kertas Lawas Ini Resmi Ditarik BI, Yuk Cek Dompet dan Celengan Kamu!

Selasa, 29 April 2025 - 20:26 WIB

26 Tahun Penantian, Provinsi ALA Segera Terwujud? Moratorium Dicabut, Waktunya Gayo, Alas, Singkil, dan Subulussalam Bangkit!

Selasa, 29 April 2025 - 20:14 WIB

Moratorium Dicabut, Kabupaten Aceh Raya Siap Lahir: 7 Kecamatan Menanti Pemekaran!

Sabtu, 26 April 2025 - 18:45 WIB

PT Rafautar Klarifikasi Pemberitaan Bohong Penumpang, Wartawan Aceh Timur Minta Ditindak Tegas

Minggu, 20 April 2025 - 10:08 WIB

3.000 ASN di Aceh Utara Belum Terima TPP Selama 3 Bulan, Pemkab Masih Tunggu Persetujuan Kemendagri

Jumat, 18 April 2025 - 20:50 WIB

Penyelundupan 98 Kg Sabu di Aceh Gagal Total, Polisi Tangkap 3 Pemasok Jaringan Internasional

Berita Terkini